Berkunjung ke tempat wisata di Malang tentu tidak akan puas jika tidak mengunjungi Paralayang Area. Wisata ini sendiri terletak di desa Songgokerto, Kecamatan Batu, Jawa Timur. Lokasinya juga dekat dengan kecamatan Pujon yang terkenal dengan air terjun Rondo yang masih asri. Paralayang Batu Malang akan menghadirkan suasana campur aduk yakni tegang, takjub, bersemangat, berteriak dingin, panas dan lain sebagainya. Paralayang sendiri awal nya merupakan tempat atlet paralayang dalam landasan take-off, baik atlit lokal, nasional bahkan internasional Berada di puncak Gunung Banyak dengan ketinggian 1.326 mdpl, tidak hanya menghadirkan pemandangan Malang Raya kota Batu yang menawan tetapi juga memicu adrenalin. Sebelum mencoba, alangkah lebih baik jika Anda tidak memiliki phobia terhadap ketinggian dan harus dalam keadaan sehat.
Rute Paralayang Area
Akses menuju Paralayang sudah cukup baik, dengan Daihatsu juga dapat dilalui dengan baik. Ada dua rute yang dapat Anda pilih dari titik dimana memulai perjalanan diantaranya rute Batu dan juga rute Pujon dan Ngantang. Rute Batu ini diperuntukan bagi Anda yang berasal dari arah Surabaya, Sidoarjo, Pasuruan dan wilayah sekitarnya. Rute yang ditempuh dengan melewati alun-alun Batu menuju Pajon hingga desa Songgokerto. Dari situ, belok kanan menuju Songgoriti, namun harus berhati-hati karena cukup curam dan kanan kiri jurang. Tidak jauh dari situ akan menemukan deretan warung dan ikuti jalan tersebut sampai menemukan Paralayang Area. Kemudian rute kedua yakni dari Pajun dan Ngantang. Rute ini dikhususkan bagi Anda yang datang dari arah Jombang, Kediri maupun sekitarnya. Kemudian menuju jalan ke arah Batu dan Coban Ronco. Di wilayah ini akan ditemukan pertigaan, kemudian lurus terus menuju Songgoriti. Selanjutnya ikuti seperti rute sebelumnya, Anda akan menemukan tempat wisata di Malang yang terkenal ini.
Fasilitas yang Tersedia
Fasilitas yang tersedia di Paralayang Area sendiri cukup beragam yang mengupayakan kenyamanan serta keamanan pengunjung. Selain Paralayang, tersedia pula berbagai spot foto seperti menara pandang. Ada pula fasilitas umum seperti mushola dan juga toilet. Namun sayangnya fasilitas toilet yang ada terbatas dan terdapat pula warung makan yang berada di tempat wisata di Malang, Paralayang Area tersebut.